Kegiatan weekend bersama anak-anak dirumah, apalagi dimasa mengurangi bahkan mrnghentikan plesiran keluar rumah jika tidak benar-benar penting. Baking salah satunya dan Keisha paling antusias ketika disodori resep cake ini 😁 apalagi dengan topping coklat gini, sulit untuk bilang tidak 😆😆
Saat liat resepnya saja saya sudah membayangkan rasanya, kelapa parut plus coklat. Maka harus dicoba sebelum memasuki bulan puasa minggu depan. Stop ditoko untuk belanja bahan yang dibutuhkan sembari nganter Tasha latihan karate. Sabtu dieksekusi. Hasilnya wow...tapi saat diiris gak rapi karena gak sabar nunggu glasir bener-bener dingin haha...krucils sudah bolak balik kedapur nanyain cake udah siap apa belum 😆 yaa sudah diiris langsung haha 😁
Kalau mau rapi baiknya tunggu sampai lapisan glasir benar-benar dingin dan mengeras, baru dech dipotong.
Link keresep: disini
Bahan
Cake
4 butir telur
200 gr kelapa parut kering
200 gr mentega
4 dl gula pasir (saya pake 3 dl saja)
2 dl brown sugar
2,5 dl tepung serbaguna
2 sdt gula vanili
Sejumput garam
Glasir
400 gr coklat blok (manis)
2 dl whippingcream
25 gr mentega
Kelapa parut kering untuk taburan (optionsl)
Cara Membuat
Cake
- Siapkan loyang segiempat 30x40 cm dan alasi kertas roti
- Set oven suhu 175C dan atur rak pada bagian tengah.
- Lelehkan mentega.
- Kocok telur dan gula (gula pasir dan brown sugar) sampai pucat.
- Masukkan bahan lainnya, aduk rata.
- Tusng keloyang
- Panggang lk 20 menit.
- Angkat dan dinginkan.
Glasir
- Lelehkan coklat blok dengan menggunakan mangkok tahan panas. Letakkan diatas panci yang diisi air diatas panas sedang.
- Jika coklat sudah meleleh semua, masukkan mentega, aduk rata.
- Angkat. Panaskan whipping cream dipanci lainnya. Ketika hendak mendidih, tuangkan keadonan coklat cair. Aduk rata.
- Tunggu sampai adonan glasir agak dingin dan mengental sebelum dituang keatas cake.
- Tuang dan ratakan diatas cake. Taburi kelapa parut kering.
- Tunggu sampai glasir mengeras, baru kemudian dipotong-potong sehingga hasilnya rapi dan cantik.
- Siap disajikan.
Bountykaka/Bounty Cake shared from Laily's Food
Republish by The CC Resepi